• LPK YUJI YUMNA JAYA INDONESIA
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together

Profil

LPK (Lembaga Pelatihan Kerja) merupakan lembaga Pendidikan non formal yang diselenggarakan bagi masyarakat untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan. Lembaga ini mempunyai peranan penting dalam meningkatkan kualitas SDM (Sumber Daya Manusia). Terdapat berbagai jenis LPK, salah satunya, yaitu LPK yang memberikan pembelajaran bahasa asing, seperti bahasa Jepang. Berdasarkan data Japan Foundation tahun 2015, jumlah pembelajar bahasa Jepang di Indonesia meningkat hingga 22,2 %. Hal tersebut karena banyak tersedia lapangan pekerjaan yang menuntut kemampuan bahasa Jepang baik di dalam maupun luar negeri, khususnya di Jepang. Sehingga, banyak masyarakat tertarik untuk mempelajari bahasa Jepang.

LPK Yumna Jaya Indonesia (YUJI) merupakan Lembaga pembelajaran bahasa asing, yaitu Bahasa jepang yang berlokasi di Jl. Raya Padokan kulon RT02/RW04 Ngemplak Boyolali yang dapat membantu siswa dalam mempersiapkan diri untuk bekerja di jepang agar lebih siap. LPK Yumna Jaya Indonesia menyediakan berbagai Latihan dasar Bahasa jepang untuk menghadapi seleksi IM Japan.

Materi Pendidikan di LPK Yumna Jaya Indonesia pelatihan program magang jepang yang didapat meliputi: Bahasa jepang N5/N4, FMD (Pelatihan fisik: Lari, push-up, sit-up), pelatihan kedisiplinan serta cara hidup dan sikap mental kerja, Matematika, sheikatsu benkyo (Budaya, kehidupan di jepang, manajemen keuanagan,dll), dan Teknik wawancara dengan user jepang.

Pendiri

Muhhammad Nadiful Zamil, S.Kom

Komentari Tulisan Ini
Halaman Lainnya
Struktur Organisasi

07/07/2025 20:49 - Oleh Administrator - Dilihat 39 kali
Visi dan Misi

LPK YUJI YUMNA JAYA INDONESIA VISI:Menjadikan LPK YUJI sebagai Lembaga Pendidikan yang terus professional dalam mencetak pribadi yang mandiri dan berkualitas MISI:1. Menyelenggarakan pr

04/07/2025 10:56 - Oleh Administrator - Dilihat 98 kali